Setiap pengguna, pasti menggunakan Twitter dengan tujuan berbeda – beda. Salah satunya, untuk mencari engagement dengan cara membuat twit yang gampang viral. Beberapa pengguna juga menggunakan Twitter sebagai ruang personal untuk mencurahkan isi hatinya. Bahkan, sebagian juga menjadikan Twitter sebagai tempat curhat.
Nah, biar bisa bebas saat membuat twit, Anda bisa menerapkan cara private akun Twitter yang mudah berikut ini. Keuntungannya, Anda pun bisa bebas dari stalker dan tidak akan menjadi viral. Pasalnya twit yang dibuat hanya bisa diakses oleh followermu saja.
Cara Private Akun Twitter di HP dan PC yang Mudah
Di HP Android dan iPhone
Cara private akun Twitter pertama adalah di HP Android dan iPhone yang bisa dilakukan dengan mudah dan praktis. Lewat langkah ini, aktivitasmu di Twitter pun menjadi lebih terlindungi. Orang lain selain followermu tidak akan bisa melihat twit yang dibuat, postingan yang Anda suka atau pun komentar yang Anda buat dipostingan orang lain.
- Silakan masuk ke Akun Twitter Anda lewat smartphone
- Klik ikon Profile yang ada di bagian kiri atas
- Pilihlah menu Setting dan Support
- Pilih Settings and Privacy
- Klik Audience and Tagging
- Geser toggle pada pilihan Protect Your Tweets
- Selesai
Di PC dan Laptop
Alternatif lain adalah dengan menggunakan PC atau laptop. Apabila Anda memilih langkah ini, maka Anda harus masuk ke aplikasi Browser terlebih dahulu. Tetapi, biar lebih gampangnya, simak panduan dari kami berikut ini, geng.
- Kunjungi Mesin Pencarian
- Ketikkan link berikut, https://twitter.com/
- Masuk ke Akun Twitter yang Anda miliki
- Pilih More yang diberi tanda dengan Tiga Titik yang ada di sebelah kiri
- Pilihlah Settings and Support
- Pilih Settings and Privacy
- Jika sudah, lanjutkan dengan memilih Privacy and Safety
- Pilih Audience and Tagging
- Terakhir, geser toggle pada pilihan Protect Your Tweets
Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang cara private akun Twitter di HP dan PC yang mudah. Semoga bermanfaat.